Skip to main content

Hadist tentang kesehatan ala rasulullah

Cara hidup sehat ala Rasulullah PART 1


Assalamu'alaikum

Jambi,- Dalam beberapa hari kedepan umat muslim di seluruh dunia akan memasuki bulan suci ramadhan 1440 H atau tanggal 6 mei 2019, semua umat muslim akan melaksanakan ibadah puasa yang telah di wajibkan oleh allah dalam al-qur'an surah al-baqarah ayat 183 :
Allah Ta'ala berfirman :

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ
Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS. Al Baqarah: 183).


Ibadah puasa bulan ramadhan di wajibkan allah untuk di kerjakan seluruh umat islam terkecuali beberapa golongan yang di ringankan untuk tidak berpuasa di bulan ramadhan. puasa sebulan penuh di bulan ramadhan tentunya harus di sertai dengan tubuh yang sehat dan menjaga tubuh dari sakit. 
 ada beberapa dalil dan hadist tentang rasulullah dalam menjaga tubuh nya agar terhindar dari sakit,,di antaranya :

1. Makan yang cukup tidak berlebihan
Dalam dunia medis, sistem pencernaan adalah sumber utama dari penyakit, jika kita terlalu berlebihan dalam makan, maka pencernaan akan terganggu, dalam al-quran surah al-an'am ayat 141 :
Allah Ta'ala berfirman :

janganlah engkau berlebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebihan.” 
(QS. Al-Anam: 141)

2. Menjaga kebersihan
    Kebersihan adalah salah satu kunci utama untuk menjaga tubuh dari penyakit, dalam beberapa hadist, rasulullah menganjurkan untuk menjaga kebersihan, 
- Rasulullah bersabda :

“Abu Malik Al Asy‘ary radhiyallahu ‘anhu berkata: “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Bersuci adalah setengah dari keimanan ” HR. Muslim

- Dari Aisyah Radhiyallahu ‘anha, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Sepuluh hal yang termasuk fithrah (kesucian); mencukur kumis, membiarkan lebat jenggot, siwak, istinsyaq (memasukkan air ke hidung), memotong kuku, mencuci celah jemari, mencabut bulu ketiak, mencukur rambut kemaluan, dan istinja.” Zakaria berkata: Mush’ab berkata,”Saya lupa yang kesepuluh, kecuali berkumur.” [HR Muslim].
- Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu meriwayatkan, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
 “Barang siapa yang tidur dalam keadaan tangannya masih bau daging kambing dan belum dicuci, lalu terjadi sesuatu, maka janganlah dia menyalahkan kecuali dirinya sendiri.” (HR. Ahmad, no. 7515, Abu Dawud, 3852 dan lain-lain, hadits ini dishahihkan oleh al-Albani).
- Dari Ibnu Umar radhiallahu’anhuma,bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

jika seseorang dari kalian makan maka makanlah dengan tangan kanannya dan jika minum maka minumlah dengan tangan kanannya. Karena setan makan dan minum dengan tangan kirinya” (HR. Muslim no. 2020).

3. Memperhatikan adab tidur
    Rasulullah melalui beberapa hadist nya mempraktekkan bagaimana adab ketika hendak tidur diantaranya :
- Berwdhu' dan Berbaring ke sebelah kanan

Hal ini berdasarkan hadits Al Baro’ bin ‘Azib, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

Jika kamu mendatangi tempat tidurmu maka wudhulah seperti wudhu untuk shalat, lalu berbaringlah pada sisi kanan badanmu” (HR. Bukhari no. 247 dan Muslim no. 2710).

- Tidur lebih awal dan tidak begadang jika tidak ada keadaan yang mendesak. 

Diriwayatkan dari Abi Barzah, beliau berkata,

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam membenci tidur sebelum shalat ‘Isya dan ngobrol-ngobrol setelahnya.” (HR. Bukhari no. 568)

- Membersihkan tempat tidur 

sabda Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam:
“Jika salah seorang di antara kalian akan tidur, hendaklah mengambil potongan kain dan mengibaskan tempat tidurnya dengan kain tersebut sambil mengucapkan, ‘bismillaah,’ karena ia tidak tahu apa yang terjadi sepeninggalnya tadi.” [HR. Al-Bukhari no. 6320, Muslim no. 2714, at-Tirmidzi no. 3401 dan Abu Dawud no. 5050. Lafazh yang seperti ini berdasarkan riwayat Muslim]
- Tidak tidur tengkurap
sabda Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam :
“Sesungguhnya (posisi tidur tengkurap) itu adalah posisi tidur yang dimurkai oleh Allah Azza wa Jalla.”
Demikianlah sebagian cara hidup sehat rasulllah, di artikel selanjutnya akan di lanjutkan beberapa cara rasulullah dalam menjaga kesehatan.




Comments

Popular posts from this blog

Cara remote komputer dengan UltraViewer

Ultra Viewer adalah software buatan DucFabulous yang digunakan untuk remote atau mengendalikan komputer dari jarak jauh. Manfaat dari remote komputer dari jarak jauh yaitu salah satunya untuk pekerjaan yang bisa di lakukan dari rumah dan banyak manfaat lainnya dengan modal komputer dan koneksi internet. Ada banyak software untuk remote komputer, tapi kali ini kita akan mengulas software UltraViewer. Berikut cara remote komputer dengan UltraViewer. 1. Install Aplikasi UltraViewer di Semua Komputer Langkah pertama tentunya kita harus mendownload aplikasi UltraViewer terlebih dahulu. Silahkan download di link berikut :   Setelah selesai di download, install aplikasi UltraViewer nya di komputer sobat dan komputer yang akan di remote, lalu jalankan aplikasi di dua komputer tersebut. 2. Tampilan awal dan Setting Gambar diatas adalah tampilan awal dari aplikasi UltraViewer. Saat di tampilan itu, komputer kita secara otomatis memiliki ID...

Tutorial import Excel ke MySQL dengan Navicat Premium 12

Navicat Premium 12 Navicat adalah software untuk remote database secara GUI, dimana kita bisa mengkonfigurasi database secara grafik atau dengan secara instan tanpa menggunakan script. Kita bisa mengelola beberapa database server di aplikasi ini, seperti Oracle, SQL Server, MySQL Server dll. Selain untuk database lokal, Navicat juga bisa digunakan untuk mengelola atau remote database server. Pada tutorial kali ini akan saya jelaskan cara import data dari file Microsoft Excel yang akan di import ke database MySQL dengan menggunakan Navicat Premium versi 12. 1. Download Navicat Premium 12 Bagi yang belum terinstal Navicat Premium 12 di PC nya bisa di download di link tombol berikut : 2. Buat database baru Setelah terinstall di PC masing-masing, buka aplikasi Navicat Premium 12 tersebut dan buat sebuah database baru dengan nama : test_excel. Lalu buatlah tabel baru dalam database test_excel dengan nama mahasiswa. Isilah kolom tabel mahasiswa dengan fi...

Cara Menghapus Karakter/Tanda Baca Tertentu di Microsoft Excel

Microsoft Excel Siapa yang tak kenal dengan Microsoft Excel, sebuah software pengolah angka dari perusahaan teknologi Microsoft yang paling banyak dan populer digunakan hingga saat ini. Software Microsoft Excel biasa kita temukan di perusahaan-perusahaan, kantor-kantor, di komputer pribadi yang bertujuan untuk membantu pekerjaan dengan mengolah data dan angka yang terkomputerisasi. Dalam Sofware Microsoft Excel terdapat banyak formula dan rumus yang mempunyai fungsi masing-masing untuk memecahkan dan membantu dalam pengolahan data dan angka. Adakalanya kita ketika telah mengetik sangat banyak angka tapi dalam waktu bersamaan kita ingin menghilangkan dan menghapus beberapa karakter atau tanda baca. Berikut kami jelaskan cara menghapus karakter/tanda baca di Microsoft Excel dengan menggunakan formula SUBTTIUE : Contoh Kasus Pada contoh yang pertama ini adalah kita ingin menghilangkan karakter tanda baca titik (.) di beberapa cell. Contoh menghapus tanda...